Sedekah Online tiap Jumat
Bagi seorang Muslim, hari Jumat merupakan hari yang paling istimewa. Sebab banyak peristiwa-peristiwa hebat yang juga terjadi di hari Jumat, salah satunya adalah hari dimana manusia pertama diciptakan, yaitu Nabi Adam as.
Tak hanya itu, hari Jumat pun merupakan hari terbaik untuk menunaikan sedekah. Karena pahala kebaikan yang akan didapatkan akan dilipat gandakan, juga pahalanya setara dengan bersedekah ketika bulan Ramadan.
Ibnul Qoyyim, putra Abu Bakar, dalam buku Panduan Amalan Hari Jumat karya Mahmudin, berkata, “Sedekah pada hari Jumat dibanding dengan sedekah di hari lain adalah seperti sedekah di bulan Ramadhan.”
Ayo rutinkan Sedekah Online tiap Jumat agar kita bisa menabung pahala kebaikan sebanyak-banyaknya.