30 Juta Warga Terdampak Banjir Bandang Pakistan butuh bantuan segera!
30 Juta jiwa terdampak banjir bandang di negara Pakistan yang terjadi akibat hujan monsoon yang berlangsung pada pertengahan Juni 2022. Hingga saat ini jutaan penyintas masih menunggu datangnya bala bantuan agar mereka dapat bertahan dalam bencana yang telah menyebabkan 1.200 jiwa meninggal dunia, dan 4.900 jiwa lainnya mengalami luka-luka. Jutaan jiwa harus mengungsi ke tempat yang lebih aman.
Bencana banjir ini juga telah mengakibatkan 1 juta rumah penduduk mengalami kerusakan total atau sebagian. Jutaan penyintas benar-benar sedang dalam kondisi yang kesulitan, mereka kehilangan harta bendanya, kehilangan keluarganya, dan juga tempat tinggalnya.
Banjir ini dengan cepat meluas ke beberapa wilayah di antaranya Balochistan, Sindh, Gilgit-Baltistan, Punjab, Azad Jammu and Kashmir, and Khyber Pakhtunkhwa (KPK) Provinsi di Pakistan. Sampai detik ini, mereka membutuhkan bantuan kita agar dapat segera pulih kembali.
Mari tunjukkan kepedulian Anda untuk jutaan penyintas di Pakistan dengan mengirimkan donasi terbaik agar kebutuhan mereka dapat segera terpenuhi. Jangan lewat kesempatan untuk bergabung dalam gerakan kepeduliaan dan solidaritas dalam membantu sesame yang membutuhkan.
Tunaikan donasimu dengan cara :
Donasi yang Anda salurkan telah disalurkan dalam bentuk bantuan alat masak dan alat kebersihan untuk penyintas banjir di Pakistan. Di mana akan disalurkan di wilayah Juma Khan Kaliboro, Sanghar, Sindh.
Total masing-masing paket berjumlah 100 pcs.
Selain itu, ada juga bantuan tunai yang dikirimkan kepada penyintas agar mereka dapat membeli kebutuhannya masing-masing.
Terima kasih banyak karena sudah peduli kepada penyintas banjir Pakistan. Walaupun jaraknya jauh, tapi Anda telah membuktikan bahwa kebaikan dapat menemukan jalannya sendiri tuk ciptakan banyak kebahagiaan bagi sesama yang membutuhkan.
Semua ini benar-benar berguna bagi penyintas, mereka sangat bersyukur menerima kebaikan dari rakyat Indonesia.
Jadi jangan pernah berhenti berbuat baik ya!
Tanggal | Donatur | Nominal |
---|---|---|
Total donasi offline | 0,- |
Ayo ikut berkontribusi dalam gerakan #solusipeduli! Ajak lebih banyak orang untuk mewujudkan program kebaikan ini.
Jadi FundraiserSemoga Tuhan Yesus memberkati selalu
Ya Robb semoga saya bisa segera dimutasi ke kpp pratama purbalingga tahun ini
Barakallah Fiikum
Semoga segala kerusakan bisa segera pulih.
Semoga segera mendapatkan pekerjaan tetap. Semoga memperoleh berkah dan ridho Allah SWT
Walaupun sedikit semoga bermanfaat banyak bagi yang menerima, aamiin
Bismillah... Semoga bisa membantu dan bermanfaat untuk saudara kita
Semoga banjir cepat surut dan warga kembali bisa beraktivitas
Semoga dalam perlindungan Allah semuanya
Semoga Allah selamatkan saudara-saudari kita di Pakistan